PALUTA.WAHANANEWS.CO - Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) tetapkan 1 Ramadhan 1446 H jatuh pada tanggal 1 Maret 2025 menurut hasil rukyat dari Lembaga Falakiyah PBNU dengan mengeluarkan surat pemberitahuan No 3722/PB.01/A.I.01.47/99/02/2025 di Jalan Kramat Raya No 164 Jakarta, Jum'at (28/02/2025).
Kepada warga NU dan umat Islam pada umumnya, PBNU mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa dengan penuh keimanan dan menjadikan bulan Ramadhan sebagai momentum kerohanian untuk mensucikan diri dengan meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Baca Juga:
TNI Batalyon Infanteri 123/Rajawali Gunung Tua Sambut Safari Ramadhan Pemkab Paluta
Serta meningkatkan aktivitas sosial yang bermanfaat dan saling menghargai orang yang sedang berpuasa.
Surat Pemberitahuan ini ditujukan kepada PWNU dan PCNU se-Indonesia untuk disebarluaskan kepada warga NU dan umat Islam pada umumnya.
[Redaktur: Radja Sibanggor]