Sementara itu, ditempat lainnya, Ps Kasubsi Penmas Bripka Ginda K Pohan menambahkan, Menariknya, dalam sesi amanat tersebut, Kapolsek Sosa bersama Personil petugas kepolisian juga menyampaikan beberapa pertanyaan kepada para siswa seputar materi hukum yang telah disampaikan.
Para siswa yang mampu menjawab dengan benar mendapatkan hadiah sebagai bentuk apresiasi. Kegiatan ini disambut antusias oleh seluruh Siswa-siswi, Guru dan staf SMP Kesuma Bangsa, dan suasana menjadi lebih interaktif dan edukatif.
Baca Juga:
Bhabinkamtibmas Polsek Sosa Patroli Sambangi Warga Desa Binaannya
Program Police Goes To School menjadi salah satu bentuk sinergi positif antara institusi pendidikan dan aparat penegak hukum dalam membangun generasi muda yang cerdas dan taat hukum.
"Edukasi semacam ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara berkala demi mencegah keterlibatan remaja dalam tindak pidana serta menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan kondusif," tutur Ps Kasubsi Penmas Bripka Ginda K Pohan.
[Redaktur: Marapada Boy Harahap]