PALUTA.WAHANANEWS.CO, Purba Sinomba - Dalam mendukung program pemerintah dalam Ketahanan Pangan Nasional, Ketua Dewan Pengurus Cabang Aliansi Masyarakat Peduli Hukum (DPC Ampuh) Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) Punji Alam Harahap ikut gotong-royong (Marsialapari) memanen padi di Saba Sipiramanuk Desa Purba Sinomba Kecamatan Padang Bolak, Sabtu (10/5/2025).
"Marsialapari maksudnya ialah kita bekerja gotong-royong di sawah orang lain. Misalnya: memanen padi sampai selesai, setelah itu bergotong-royong ke sawah kita, sampai selesai juga. Jadi saling bantu-membantulah," ucap Punji.
Baca Juga:
Pengurus Ampuh Paluta Mengucapkan Selamat Hardiknas Tahun 2025
Jadi tradisi Marsialapari ini sudah dilestarikan sejak dahulu sampai sekarang, khususnya di Kabupaten Paluta. Dan Ampuh Paluta terus mengajak petani untuk menanam padi di sawah. Biarpun berkebun karet dan kelapa sawit, tanam padi di sawah tidak ditinggalkan.
"DPC Ampuh Kabupaten Paluta sangat mendukung program Presiden RI Prabowo Subianto dalam Ketahanan Pangan Nasional yaitu swasembada beras," tutup beliau.
[Redaktur: Radja Sibanggor]